Cara Merawat Baju Sablon Kaos Distro Murah

CARA MERAWAT  BAJU SABLON KAOS DISTRO MURAH

Sablon kaos distro merupakan hal yang digemari dikalangan anak muda karena hasil sablonan kaos bisa membuat penampilan menjadi lebih keren. Sayangnya harga-harga kaos distro yang dijual di toko-toko terbilang mahal, oleh karena itu banyak yang memiih untuk membuatnya di tempat konveksi agar biaya yang dikeluarkan jauh lebih murah.

Anda ingin membuat sablon kaos distro murah?, Amanah Garment adalah tempat konveksi menyediakan jasa sablon kaos distro murah dengan hasil yang berkualitas. Kaos sablon yang berkualitas harusnya tetap dijaga dan dirawat agar tetap mempertahankan kualitasnya.

Perawatan kaos sablon membutuhkan perawatan  yang lebih daripada kaos polos, terutama pada sablon kaos distro. Jika anda tidak merawat sablon kaos distro dengan  benar akan mengakibatkan hasil sablonan rusak dan tidak utuh. Tips agar gambar hasil sablon tetap awet dan utuh :

  1. Hasil jadi sablon kaos distro sebaiknya disetrika dulu sebelum dicuci

Saat anda hendak menyetrika kaos sablonan, lapisi dengan kertas HVS agar tidak lengket ketika disetrika.

  1. Apabila sablon kaos distro akan dicuci, jangan meredamnya terlalu lama.

Saat anda hendak mencuci sablon kaos distro, usahakan jangan meredamnya terlalu lama. Waktu perendaman tidak lebih dari 30 menit. Jika terendam terlalu lama akan menyebabkan sablonan cepat rusak.  Jika anda sudah memakai sablon kaos distro hati-hati supaya kaos tidak terlalu kotor sehingga memerlukan perendaman yang lama.

  1. Bila anda ingin mencuci sablon kaos distro, jangan menggunakan mesin cuci

Apabila anda ingin menjaga keawetan dan kenyamanan kaos sablon agar tidak melar kemana-mana sebaiknya anda cuci dengan tangan, sedangkan jika menggunakan mesin cuci kaos akan diputar-putar sesaui mesin putarannya sehingga menyebabkan serat kaos akan melar, cepat rusak dan mengelupas.

  1. Setelah dicuci, sebaiknya anda menjemurnya dengan cara dibalik. Dijemur terbalik dapat menghindari kontak langsung dengan sinar matahari. Dan gantung kaos menggunakan hanger dalam keadaan kering, apabila masih basah akan menambah berat pada kaos dan membuat leher kaos melar.
  2. Dilarang menggunakan pemutih karena zat kimia pada pemutih bisa membuat kaos sablonan mudah cepat luntur dan mengelupas.
  3. Menyetrika sablon kaos distro dalam keadaan kering, jika anda menyetrika sablon kaos distro dalam keadaan basah atayu belum kering dapat menyebakan serat kain melar.
  4. Bila anda ingin menjaga kaos sablonan anda agar tidak kering atau kusut, sebaiknya jangan dipakai pada saat tidur.

Untuk melihat hasil produk sablon kualitas terbaik anda bisa mengunjungi di situs web Amanah Garment. Amanah Garment melayani sablon kaos distro murah. Sablon kaos distro murah disini kualitasnya terbaik, awet dan enak dipakai. Banyak pelanggan yang memesan sablon kaos distro murah di Amanah Garment.